Contoh Resensi Buku Non Fiksi Terlengkap

Contoh Resensi Buku – Apakah Anda pernah mendengar kata Resensi, kata resensi biasanya ketika seseorang membicarakan penerbitan buku ataupun novel.

Menurut KBBI, rensesi merupakan pembicaraan buku atau ulasan buku. Isi dalam resensi berisikan ulasan buku secara padat dan ringkas, seperti didalamnya memberikan penjelasan dan pendapat mengenai buku atau novel tersebut.

Dalam meresensi buku berarti telah menilai dan mengungkapkan kembali isi buku tersebut. Sebenarnya menulis resensi bermaksud untuk menginformasikan buku yang di ulas kepada masyarakat luas.

Sedangkan tujuan meresensi yaitu menyampaikan kepada pembaca atau masyarakat tentang sebuah buku yang dibuat penulis apakah mendapatkan sambutan yang baik atau buruk dari pembaca.

Selain tujuan diatas ada beberapa tujuan dalam merensi buku, diantaranya memberikan informasi apa yang terdapat pada buku tersebut dan juga memberikan ajakan kepada pembaca untuk mendiskusikan febomena dan komplik yang muncul pada buku tersebut.

Setelah mengetahui tujuan dari resensi buku, pada resensi buku ada beberap unsur-unsur resensi buku diantaranya, judul resensi, susunan data buku, pembukuan, tubuh dan isi, dan penutup. Untuk lebih jelas simak contoh resensi buku dibawah ini.

Contoh Resensi Buku Lengkap

Resensi Buku
Resensi Buku

1. Contoh Resensi Buku Teknik Seni Bermain Gitar

Judul : Teknik Seni Bermain Gitar
Pengarang : Famoya
Penerbit : Terbit Terang Surabaya
Tahun diterbitkan : 1999
Ketebalan buku : 80 Halaman

Kepopuleran gitar sebagai alat musik dari jaman ke jaman tetap eksis, seiring dengan perubahan musik dari waktu ke waktu.

Seorang pemain gitar atau biasa dipanggil gitaris, mereka tak akan kenal waktu jika bermain gitar selalu berinovasi menciptakan alunan-alunan musik yang indah. Alat musik ini banyak orang bilang berbentuk seperti body wanita dan mengalunkan suara yang indah ketika memetiknya.

Dalam memainkan sebuah gitar perlu mengetahui teori nada, misalnya nada minor dan juga nada mayor. Bukan hanya itu suara yang dimainkan bukan asal memainkan gitar saja, yaitu dengan menggunakan nada dasar dan harus menentukan kunci naada.

Kunci nada disesuaikan dengan sebuah lagu, biasanya diikuti dengan nyanyiannya hal tersebut agar lantunan gitar sirama dengan lagu yang dinyanyikan.

Teknik Seni Bermain Gitar merupakan sebuah buku yang unik dan menarik, terutama untuk seorang pemula. Di buku ini dijelaskan pada salah satu bab tentang memilih gitar yang bagus menurut Body Gitar, dan juga Kunci nada disini akan melihat accord tanpa melihat accord hanya dengan mendengarkan suaranya bisa dibedakan jenis nada tersebut.

Selain itu juga isi dalam buku ini juga sangat cocok bagi kaula muda yaitu dengan bahasa yang mudah dimengerti, dengan penggunaan EYD yang baik juga.

Keunggulan lain yang dimiliki buku ini dengan sentuhan sampul yang menarik dan selaras dengan isi buku. Bukan hanya cara memilih body gitar yang mau dibeli, buku ini juga menyertakan gambar kunci nada disertai dengan tabel accord yang mempermudah untuk pemula dalam mempelajari gitar.

Selain menyertakan daftar chord atau kunci gitar buku ini juga menyertakan lagu-lagu serta kunci gitarnya sehingga cocok ututk belajar.

Saran, apabila setelah usai membaca buku diharapkan segera memperlajari teknik bermain gitar agar Anda mampu dalam bermain gitar. Dan Buku ini sangat direkomendasikan bagi pemula, atau baru mempelajari gitar.

2. Contoh Resensi Buku Non Fiksi Cewek Smart

Contoh Resensi Buku Non Fiksi
Contoh Resensi Buku Non Fiksi

Judul : Cewek Smart
Pengarang : Ria Fariana
Penerbit : Gema Insani
Tahun terbit : 2008
Ketebalan halaman : 200 halaman

Banyak sekali permasalahan yang dihadapkan oleh kaum perempuan, dengan permasalahan tersebut maka dengan bangga merancang buku ini untuk menyelesaikan permasalahan yang ada.

Dibahas juga dalam buku ini mengenai cara ingin tampil cantik, cara memiliki kepribadian yang baik dan lain-lain yang semuanya itu disesuaikan dengan syariat islam.

Menjadi seorang perempuan yang cerdas sesuai syariat islam, sehingga menggunakan kecerdasaanya akan semakin bertambah keimannya. seorang perempuanyang cerdas bukan karena IP nya yang diatas rata-rata, akan tetapi dia mampu menyelesaikan apa yang dihadapinya terutama permasalahan hidupnya. Menghadapi kehidupannya dengan cara yang benar dan tidak sembrono.

Perempuan yang memiliki keistimewaan bukan hanya cantik parasnya saja, mulai dari sikap dan kecerdasan mereka belum bisa mengimbangi kecantikan.

Dalam buku ini akan dibahas masalah hubungannya dengan cowok sampai masalah buruh perempuan yang mungkin sekarang ini sering di singgung oleh berbagai pihak. Dalam pembahasan tersebut mungkin bisa menjadi acuan kedepan.

Keseluruhan isi buku ini yaitu membahas tentang dasar-dasar menjadi perempuan yang Shalihah. Dan menjadi perempuan yang cerdas terutama dalam membantu untuk menyikapi permasalahan.

Selain itu juga, bab-bab pada buku ini juga memberikan motivasi kepada remaja perempuan agar lebih bersikap pada syariat islam. Membaca buku ini akan membantu kamu dalam memilih mana yang baik dan mana yang benar.

Berisikan kata-kata motivasi seperti “Kamu cewek yang tegar, buktikan! Jangan cuma tampilan aja yang tomboy, tapi ketika menghadapi cobaan hidup, eh melempem.” Dari segi keunggulan mengajak remaja perempuan untuk menjalankan hidupnya ke jalan yang lebih benar.

Dalam segi bahasa sangat enak dibaca dan mudah dipahami oleh kaum remaja, karena bahasa yang digunakan merupakan bahasa keseharian remaja saat ini.

Jika dibandingan dengan buku sejenis, buku ini memiliki kelebihan yaitu lebih berisikan tentang menghadapi persoalan sehari-hari, memberikan solusi, motivasi, dan mengkaitkan tentang hukum-hukum syariat islam.

Disertai dengan ilustrasi gambar-gambar lucu sehingga sangat menarik disetiap babnya. Kelemahan buku ini ilustrasi yang disajikan berupa gambar hitam putih.

Maka dari itu jangan bilang kamu ini cewek cerdas jika belum baca buku ini, hanya satu saran yang tepat, yaitu segera miliki buku ini dan ikuti langkah-langkah dalam babnya agar menjadi perempuan cerdas sesuai dengan ajaran syariat islam.

3. Contoh Resensi Buku Remaja Membangun Kepribadian

Contoh Resensi Buku
Contoh Resensi Buku

Judul : Remaja Membangun Kepribadian
Pengarang : Anna Windyartini S
Penerbit : Penerbit Nobel Edumedia
Tahun terbit : 2008
Ketebalan buku : 79 halaman

Dalam buku ini membahas tentang membangun kepribadian pada kaum remaja, seperti pada bab yang pertama yaitu menjelaskan tentang jenis kecerdasan. Pada bab ini dijelaskan bagaimana cara untuk mengembangkan intelegensi.

Dalam membahas kecerdasaan ini diambil dari berbagai sumber yang dipercaya yaitu ahli-ahli Internasional yang professional di bidang intelegensi, professional tersebut antara lain Howard Gardner psikolog Amerika Serikat yang mengemukakan macam-macam intelegensi.

Bab selanjutnya berisikan manfaat dari macam-macam intelegensi, disini dijelaskna bahwa setiap orang memiliki potensi dan setiap potensi yang dimiliki tiap orang berbeda-beda.

Bukan hanya itu, didalam buku ini dibahas juga maengenai visi dan misi pada tiap individu untuk mengembangkan potensi yang dimiliki. Selain membahas visi misi juga membahas managemen dalam mengembangakan potensi diri dalam diri.

Bab ke tiga yaitu membahas mengenai belajar, dimana dalam buku ini membahas mengenai belajar. Bagaimana caranya belajar dengan menyenangkan sehingga semangat dalam belajar.

Bab ketiga dihubungkan dengan bab terakhir yaitu dimana berisi tentang cerita atau kisah-kisah unik, menarik, dan memberikan kepada pembaca agar terus belajar dan belajar.

Buku Remaja Membangun Kepribadian merupkan buku sangat menarik sekali dan isinya pun sangat lengkap, dibandingkan dengan buku psikologi remaja sejenis, dengan bahasa yang mudah dimengerti oleh kalangan remaja, walaupun singkat membuat pembaca memahami maksudnya.

Isi yang tidak berbelit-belit merupakan suatu keunggulan buku ini, dengan dukungan sumber yang universal seperti ahli internasional, dan juga berbagai pengalaman.

Selain memiliki keunggulan buku ini memiliki kelemahan, yaitu bahasa yang diterapkan pada buku ini masi sulit dicerna oleh pelajar SMP. Seharusnya buku psikologi remaja ini sudah bisa merangkul remaja SMP.

Selain itu juga ilustrasi yang diberikan pada buku kurang sehingga pembaca menjadi penat, dan juga motivasi yang terdapat pada buku ni harus dianalisi karena minim pemaparan penulis ataupun ahli.

Semoga Bermanfaat

Leave a Comment