Strategi Pemasaran Usaha Rumahan Untuk Pemula

Bila kamu seorang pemula dalam dunia usaha, dan ingin memulai bisnis dengan modal kecil, memanfaatkan rumah sebagai tempat usaha adalah sebuah alternatif terbaik untuk mendapatkan keuntungan yang besar. Tentunya jenis usaha yang kamu lakukan harus sesuai dengan lingkungan tempat tinggal, agar tidak mengganggu ketenangan orang lain.
Bisnis rumahan merupakan plihan terbaik bagi pemula untuk memulai bisnis dengan modal kecil. Selain bisa menghasilkan income untuk membantu perekonomian keluarga, biasanya bisnis rumahan bisa ikut membantu menyediakan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar. Sehingga bisa menekan angka pengangguran khususnya di lingkungan sekitar tempat usaha.

Strategi pemasaran bisnis rumahan

Memanfaatkan Brosur
www.adrecom.net

Untuk membangun bisnis rumahan tentu memerlukan proses yang berbeda dengan bisnis-bisnis besar lainya. Bisnis rumahan memerlukan strategi yang sederhana yang mudah untuk diaplikasikan langsung, tentu dengan budget yang murah. Lalu bagaimana cara membuat bisnis rumahan yang menghasilkan pendapatan yang besar? Tentu hal ini tidak lepas dari strategi pemasaran yang baik dan tepat. Berikut beberapa strategi bisnis rumahan yang bisa diterapkan di bisnis yang kamu bangun.

1. Brosur

Menyebarkan brosur merupakan cara lama untuk mempromosikan produk. Tapi cara ini masih efektif jika kita menyebarkan brosur di tempat-tempat yang strategis. Selain menyebarkan brosur kamu juga bisa menggunakan pamphlet sebagai media promosi, tempelkan pamphlet di tempat-tepat dimana target marketmu lewat. Semakin banyak orang yang melihat brosur yang kamu sebarkan, semakin besar juga peluang kamu untuk menemukan konsumen atau pelanggan.

2. Memanfaatkan media online

Memasarkan produk melalui media online sangatlah efektif. Selain murah cara ini juga lebih efektif dan efesien untuk mempromosikan produk yang kamu jual. Ada beberapa cara untuk mempromosikan produk melalui media online, misalnya membuat blog toko online, atau melalui akun media sosial seperti Facebook, Twitter atau Instagram. Selain itu kamu juga bisa mencoba untuk bergabung ke dalam forum-forum online yang memungkinkan kamu untuk mmenjalin hubungan secara lebih luas, hal ini akan memudahkanmu dalam pemasaran produk.

3. Dari mulut ke mulut

Strategi Mulut ke mulut
www.strategy-plus.ne

Dalam memasarkan produk rumahan memang tidak mudah, apalagi produk yang kita buat belum terlalu banyak orang yang tahu. Cara awal yang paling efektif untuk memasarkan bisnis rumahan adalah dari mulut ke mulut. Maksudnya adalah dengan merecomendasikan produk kamu kepada orang. Dengan meminta bantuan teman, saudara atau tetangga untuk memberitahukan bisnis kamu kepada teman-temanya. Bila produk yang kamu buat memiliki kualitas yang bagus, maka akan tercipta efek viral yaitu orang-orang akan dengan suka rela mempromosikan produk kamu kepada kayalak luas.

4. Mengikuti berbagai bazar

Bisnis rumahan tidak akan bisa berkembang menjadi besar bila kamu hanya duduk diam saja di rumah tanpa melaukan usaha apapun. Salah satu strategi pemasaran untuk mengenakan produk kamu adalah dengan megikuti pameran atau bazar. Dengan mengikuti bazar kamu mempunyai kesempatan untuk memamerkan produk rumahan kamu. Selain itu dengan mengikuti pameran kamu bisa membangun relasi untuk mengembangkan produk buatanmu.

5. Pasarkan ke toko-toko

Jika dirasa perlu kamu bisa memasarkan produk dari usaha rumahan kamu ke toko-toko yang berada jauh dari tempat usahamu. Dalam menerapkan strategi ini kamu harus memahami bagaimana karakter pembeli dari toko tersebut. Apa yang mereka butuhkan, dan bagaimana dampak bagi bisnis kamu.

6. Buatlah kartu nama

Kartu nama kadang dianggap tidak penting oleh sebagian pengusaha pemula. Padahal kartu nama juga penting untuk bisnis kamu. Selain untuk memudahan orang lain menghubungi kamu, kartu nama juga berfungsi sebagai media untuk mebranding produk yang kamu jual. Buatlah kartu nama tentang bisnis kamu, desain kartu nama kamu sesuai dengan tema bisnis yang kamu jalani.

Leave a Comment